MG Gundam Barbatos Expansion Set, Part dari Barbatos Form 1 sampe Form 6

 

MG 1/100 Gundam Barbatos Expansion Set

MG Gundam Barbatos Expansion Set ini hanya berupa part tambahan yg dapat digunakan untuk merubah model kit MG 1/100 Gundam Barbatos jadi Form 1 sampe Barbatos Form 6. Menarik beli ? 

ASW-G-08 Gundam Barbatos

ASW-G-08 Gundam Barbatos adalah main Mobile Suit dari Mobile Suit Gundam Iron-Blooded Orphans. Dipiloti oleh Mikazuki Augus, dan merupakan salah satu dari 72 Gundam Frame dalam series ini yg di produksi 300 tahun lalu pada Calamity War.

MG 1/100 Gundam Barbatos Expansion Set


Gundam Barbatos ini, pada seriesnya memiliki 6 Form yg hampir mirip tapi memiliki expansion set yg berbeda-beda. Setelah  Bandai merilis Master Grade Gundam Barbatosnya, atau lebih dikenal dengan MG Gundam Barbatos First Form, Premium Bandai juga merilis MG Gundam Barbatos Expansion Set. 

MG 1/100 Gundam Barbatos Expansion Set Form

MG Expansion set Gundam Barbatos ini di rilis Premium Bandai memang di peruntukkan untuk  perubahan armor MG 1/100 Gundam Barbatos. Jadi, snapfitnya pasti menyesuaikan snapfit yg udah ada di MG Gundam Barbatos

Dibandrol dengan harga 3,410 Yen atau sekitar 500rebuan rupiah, MG Gundam Barbatos Expansion Set ini dirilis pada Oktober 2020 ini.

MG Gundam Barbatos 1st Form

MG Gundam Barbatos 1st Form

Pada Form ini, kedua bahu MG Gundam Barbatos di copot, dan pasang kan shield dengan molding terbaru dalam packaging Barbatos Expansion Set ini. MG Gundam Barbatos First Form ini pertama kali muncul saat melawan Graze Commander.

MG Gundam Barbatos 2nd Form

Dengan mengganti Part bahu MG Barbatos Gundam dengan expansion part bahu yg berwarna biru-putih. Ditambahkan dengan part shield seperti MG Gundam Barbatos First Form.

MG Gundam Barbatos 3rd Form

Seperti MG Gundam Barbatos 2nd Form, MG Gundam Barbatos 3rd Form ini tetap menggunakan part bahu yg sama. Shield yg digunakan 2nd Form di ganti dengan GR-Es02 Wire Claw Equipment.

MG Gundam Barbatos 4th Form

MG Gundam Barbatos 4th Form

MG Gundam Barbatos 4th Form hampir mirip dengan MG Gundam Barbatos 3rd Form denganGR-Es02 Wire Claw Equipment dan juga part bahu dari MG Gundam Barbatos 2nd Form. Hanya saja untuk MG Gundam Barbatos 4th Form menggunakan equipment tambahan Long Range Riffle.

MG Gundam Barbatos 5th Form

MG Gundam Barbatos 5th Form

Form ke 5 dari Gundam Barbatos dilengkapi dengan wais boosters, dan ditambah dengan pelindung tangan forearm armor dan dipersenjatai dengan mortars.

MG Gundam Barbatos 5th Form (Ground)

MG Gundam Barbatos 5th Form (Ground)

Selain Form ke-5 biasa, MG Gundam Barbatos juga terdapat varian Form ke-5 nya, yaitu MG Gundam Barbatos 5th Form for Ground Type. Dipersenjatai dengan Wrench Mace yg super besar. Untuk menopang besarnya persenjataan MG Gundam Barbatos 5th Form (Ground) ini jg diberikan pembesaran bagian kaki, agar adanya keseimbangan saat memposenya.

MG Gundam Barbatos 6th Form

MG Gundam Barbatos 6th Form

Dipersenjatai dengan Wrench Mace Weapon, MG Gundam Barbatos 6th Form ini di lengkapi dengan armor baru pada bahu dan dadanya. Selain armor bahu dan dadanya, seluruh armor lainnya menggunakan armor 5th Form, tak terkecuali bentuk armor kaki yg agak jinjit.

MG Gundam Barbatos All Form


Selain part Armor Form untuk MG Gundam Barbatos, MG Gundam Barbatos Expansion Set ini juga dilengkapi dengan Mobile Worker dan juga figure dari Orga Itsuka.

Jadi, gimana? temen-temen builder ada yg minat beli? 

Artikel Terkait MG Gundam Barbatos Expansion Set, Part dari Barbatos Form 1 sampe Form 6

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url