Perbaiki PHP module not installed pada Owncloud X di Ubuntu 18.04 LTS



Pada Proses Updating Owncloud X ke versi 10.3.2 di Ubuntu 18.04 LTS gue, gue juga mengalami beberapa error yg terjadi dihalaman login Owncloud X nya. Permasalahannya yg kali ini mau gue bahas adalah Missing PHP modules.

Setelah proses update Owncloud X selesai melalui menu setting di akun admin, ketika gue memulai akses kembali ke Owncloud X, gue di paparkan beberapa error tentang PHP Module not installed. Yap, kurang lebih seperti dibawah ini,



Nah, selanjutnya gue akan menuliskan cara memperbaiki setiap baris error yg tertulis di error tersebut. 

Perbaiki PHP module zip not installed di Owncloud X dan PHP 7.2

Masalah pada error paling atas yg tertulis "PHP module zip not installed. Please ask your server administrator to install the module." berarti bahwa pada PHP 7.2 milik kita tidak terinstall module zip. 

Jadi untuk memperbaikinya kita hanya perlu melakukan instalasi dengan mengetikkan command,
sudo apt-get install php7.2-zip

dan Enter.

Lalu coba reload tampilan login Owncloud X temen-temen, kalo berjalan dengan baik maka error baris pertama PHP module zip not installed akan hilang.

Perbaiki PHP module intl not installed di Owncloud X dan PHP 7.2

Sama dengan masalah pada error PHP module zip diatas, error yg tertulis "PHP module intl not installed. Please ask your server administrator to install the module." berarti bahwa pada PHP 7.2 milik kita tidak terinstall module intl. 

Dan untuk memperbaikinya, mirip dengan error diatas yaitu dengan mengetikkan command berikut di konsol Ubuntu 18.04 LTS.

sudo apt-get install php7.2-intl

dan Enter.

Lalu coba reload tampilan login Owncloud X temen-temen, kalo berjalan dengan baik maka error baris pertama PHP module intl not installed akan hilang.

Perbaiki PHP module curl not installed di Owncloud X dan PHP 7.2

Pada problem "PHP module cUrl not installed. Please ask your server administrator to install the module." berarti bahwa pada PHP 7.2 milik kita tidak terinstall module cUrl. 

Untuk menginstalnya ini, pada command konsol Ubuntu tuliskan

sudo apt-get install php7.2-curl

dan Enter.

Setelah itu reload, maka semua notifikasi error tersebut akan hilang, dan secara otomatis kita akan di hadapkan pada tampilan memulai Update Owncloud X menjadi 10.3.2, tekan start update, maka update akan berlangsung cukup lama 15-30 menit tergantung dari speed internet dan server.




Dan setelah selesai, maka tampilannya akan menuju tampilan login seperti biasanya. Dan silahkan login kembali dengan Owncloud X 10.3.2 terbaru.

Artikel Terkait Perbaiki PHP module not installed pada Owncloud X di Ubuntu 18.04 LTS



Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url