Review Daban 8816 MG Gundam Astraea Type F, Daban Model
Daban model merilis Daban 8816 yg bertajuk MG 1/100 Gundam Astraea Type F. Apa kekurangan dan kelebihannya? berikut review dari gue.
Desain
Box-Art
Box-Art Daban 8816 MG Gundam Astraea Type F, Daban Model |
Snapfit
Kualitas snapfit dan perakitan Daban sudah cukup diketahui banyak modeler. Cukup keras dalam proses pemasangannya dan juga akan terdapat beberapa ketidak cocokan antara satu part dengan part lainnya, sehingga membutuhkan sedikit treatment agar terpasang dengan baik. Semisal pengamplasan pada Peg male nya ataupun pelebaran pada part peg female nya. Dan juga terkadang dibutuhkan keterampilan untuk membuat bagian part tambahan yg mengalami defect.
Finishing
Inner-frame dari MG 1/100 Gundam Astraea Type F Daban 8816 ini menggunakan warna steel secara keseluruhan.
Untuk armornya, menggunakan warna merah gelap medium gloss. Untuk separasi warna merah armor nya diberikan warna merah gelap metalik yg cukup keren.
Hal unik dapat diperhatikan pada part Dagu dan Bahu MG Astraea type F Daban 8816 ini, yg awalnya berwarna merah diberikan warna Ungu Metalik. Menurut saya pribadi ini cukup aneh ya, daripada menggunakan warna Ungu metalik, lebih baik Daban menggunakan merah gelap metalik lagi untuk part ini.
Clear part untuk bagian dada depan serta bulatan tangan dan mata yg seharusnya berwarna hijau, Daban 8816 malah menggunakan hijau kebiru-biruan atau lebih dekat ke warna cyan.
Dan untuk persenjataan tajam, seperti mata Proto GN-Sword dan mata Avalung Big Sword, Daban 8816 menggunakan bronze metalik.
Content Set
Di dalam paket penjualan dari Daban 8816 MG Astraea Type F ini, terdapat bermacam-macam aksesoris yg cukup lengkap, atau bisa dibilang sangat lengkap dengan tambahan yg keren.
Selain perlengkapan dari Gundam Astraea Type F, juga didapatkan floating GN-Shield yg berjumlah 8pcs dan juga Avalung Big Sword sebanyak 2 pcs. Tidak ketinggalan, Daban 8816 ini juga mengikutsertakan Standbase dengan desain Metalbuild.
untuk bagian GN-Cables / GN-Particles Line nya menggunakan 2 lapis bahan, 1 menggunakan plastik elastis transparant lalu di tempelkan stiker chrome.
MG 1/100 Gundam Astraea Type F, Daban Model 8816 Content Set
- MG 1/100 Gundam Astraea Type F Body Unit
- GN Beam Rifle x 1
- Proto GN Sword x 2
- GN Launcher x 2
- GN Shield (Multi Form floating Shield) x 8
- GN Hammer x 1
- Non-GN Bazooka x 2
- GN Beam Pistol x 2
- GN Hand Missile x 2
- Standbase
- Avalung Big Sword x 2
- Decal
Untuk sebuah modelkit bootleg dengan harga 500ribuan Rupiah, Daban 8816 Master Grade Astraea Type F dari Daban Model ini sangat complete. Terutama pada bagian persenjataannya, yg kita mendapatkan multi form floating shield dan juga Avalung Big Sword.
Namun, desain standbase bagian bawah yg tampak polos dan biasa saja. Jugabeberapa missed color (menurut gue) yg dilakukan Daban 8816 ini membuat nya sangat aneh, terutama dibagian bahu dan dagu yg berwarna ungu metalik. Dan untuk itu saya hanya dapat memberikan nilai 8.5 untuk Daban 8816 ini.